Desain dan Performa BlackBerry 10 - Kesan Pertama terhadap BlackBerry Z10
BlackBerry serba baru, Pembaruan total! BlackBerry terlahir kembali ke dunia! Itulah kesan pertama ketika menggenggam ponsel BlackBerry Z10 yang berjalan dengan sistem operasi BlackBerry 10.
Sesuatu yang radikal jika berkaca dari lini produk BlackBerry sebelumnya. Ini jauh lebih baik, lebih modern, dan lebih intuitif. Kita akan mendapat pengalaman yang benar-benar baru.
Desain BlackBerry 10
Sama sekali tak ada tombol di bagian depannya.Ada logo dan teks BlackBerry di bawah layar. BlackBerry menempatkan tombol power dan jack audio 3,5 mm di sisi atas. Penempatan tombol power ini kurang memberi rasa nyaman. Jari agak sulit menjangkau jika ingin membuka layar yang terkunci. Alangkah baiknya jika tombol itu ditempatkan di pojok kanan atas, atau di samping kanan.
samping kanan ada tombol Voice Control yang diapit tombol pengatur volume. Sementara itu, di samping kiri terdapat MicroUSB dan MicroHDMI.
Di bagian belakang terdapat logo BlackBerry yang tersohor. Panel belakangnya terbuat dari bahan plastik, yang telah diselimuti materi khusus bergestur, tetapi sangat lembut. Ini terasa nyaman dan mantap di genggaman.
Ketebalannya pas, demikian juga layar seluas 4,2 inci yang terasa ideal. satu ibu jari orang dewasa dapat meraih seluruh sudut layar.
Namun, secara keseluruhan, desain Z10 terbilang tidak mengejutkan. Ponsel ini tidak menyedot perhatian, yang membuat mata orang-orang di sekeliling Anda akan terpusat kepadanya. Warna hitam pekat membuatnya biasa saja. Mungkin, tampang BlackBerry Z10 warna putih lebih sedap dipandang.
Performa baru dan layar kinclong
Jika dianalogikan sebagai mobil, sistem operasi BlackBerry 10 yang ada dalam Z10 adalah mobil yang didesain ulang, mulai dari bagian kerangka, mesin, interior, hingga bagian body-nya. BlackBerry 10 bukan sekadar mobil dengan desain body baru yang dilapisi dengan cat baru.Sistem operasi yang benar-benar baru. Berbeda dengan sistem operasi BlackBerry versi OS 7 dan di bawahnya, BlackBerry 10 dibangun di atas inti program (kernel) QNX. Anda tak akan menemukan lagi simbol loading jam pasir. Anda juga tak perlu lagi melakukan "ritual" cabut baterai. BlackBerry 10 hadir dengan performa yang mulus dan gegas.
Kinerjanya ditopang oleh prosesor dual-core 1,5 GHz Krait dari Qualcomm MSM8960 Snapdragon dan RAM 2 GB.
Layar 4,2 inci beresolusi 1.280 x 768 piksel, dan kerapatan piksel 356 piksel per inci (ppi), membuat tampilannya memukau. Terlebih lagi dengan dukungan unit pemroses grafis Adreno 225, reproduksi warna menjadi bagus, jelas, dan responsif.
Mata Anda tak akan terasa "sakit" sekalipun kecerahan layar diatur pada tingkat tertinggi.
Post a Comment