Header Ads

diskon harga flash sale

Pon Riau 2012 Tiket Pembukaan Akhirnya Digratiskan, Tak Adil Buat yangBeli'

Dari situs detik.com
PON XVIII
Pekanbaru - Menjelang acara dimulai, Panitia PON XVIII akhirnya menggratiskan penonton yang ingin menyaksikan langsung upacara pembukaan tadi malam. Ini dinilai tak adil buat yang terlanjur membeli.

Sekitar pukul 6 sore kemarin, panitia membolehkan warga yang ada di luar Stadion Utama Riau untuk masuk tanpa tiket. Padahal sebelumnya mereka bersikeras mengomersilkan opening ceremony itu, dengan harga tiket termurah Rp 100 ribu.

Langkah menggratiskan penonton itu kabarnya dikarenakan stadion terlihat sepi sampai satu setengah jam sebelum acara dimulai, di mana Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono hadir dan membuka perhelatan itu.

Kebijakan panitia itu dikritik oleh sekretaris Fraksi PAN DPRD Riau, Bagus Santoso. Menurutnya, hal itu merupakan sebuah diskriminasi, karena ada yang harus bayar, tapi ada pula yang gratis.
pon riau 2012
"Kasihan masyarakat yang telah terlanjur membeli tiket minimal Rp100 ribu itu. Dan ternyata menjelang kedatangan presiden SBY, panitia akhirnya menggratiskan masuk. Itu dilakukan karena kondisi stadion yang masih sepi," tukas Bagus dalam perbincangan dengan detikcom, Rabu (12/9/2012).

"Warga yang terlanjur membeli tiket itu, sangat berhak untuk meminta kembali ke PB PON. Karena buat apa mereka harus bayar, kalau toh belakangan panitia menggratiskan," sambungnya.

Kritik serupa dilontarkan pengamat hukum Kapitra Ampera. Ia menyayangkan kejadian kemarin, karena sejak awal banyak kalangan menentang kebijakan panitia untuk menjual tiket menonton upacara pembukaan.

pon riau 2012"Yang digratiskan hanya karena panitia bingung sendiri penonton sepi. Ini apa-apaan? Dari awal saya sudah katakan, kutipan untuk nonton itu jelas bagian dari korupsi. Karenanya masalah ini juga harus diusut," cetus Kapitra.

Ketua Harian PB PON, Syamsurizal, ketika dikonfirmasi soal tiket tersebut, mengakui bahwa pihaknya memang sejak awal sudah merencanakan gratis.

"Begini lho, yang bayar itu 'kan masuknya lebih awal sehingga bebas memilih tempat duduk. Yang gratiskan itu 'kan masuknya sudah jam enam sore," terang dia.

Syamsurizal juga membantah bahwa penggratisan itu bukan karena stadion saat itu masih sepi. Ia kembali menegaskan, stadion memang harus dibatasi penontonnya supaya tidak melebihi kapasitas.

stadion PON Riau 2012"Bukan karena sepi lantas kita gratiskan. Itu hanya cara membatasi penonton saja," ujarnya.

Penjelasan Syamsurizal ini dibantah Bagus Santoso, yang ikut menyaksikan langsung upacara pembukaan di dalam stadion.

"Faktanya, sampai presiden membuka upacara pun setelah digratiskan masuk, stadion tidak penuh. Itu bisa terjadi, karena rakyat terlanjur kecewa karena disuruh bayar," tukasnya.

sumber artikel : http://sport.detik.com/read/2012/09/12/182136/2016437/1445/-tiket-pembukaan-akhirnya-digratiskan-tak-adil-buat-yang-beli-

Sumber gambar : google search